Sesuatu yang paling setia mengikuti kita ke mana saja kita pergi adalah bayangan kita, itu pun dengan catatan selama ada cahaya (Adharta).
Siapa yang sangka teknologi begitu cepat merubah bayang-bayang menjadi sesuatu yang indah dan bisa kita nikmati seperti film layar lebar, televisi dan photography. Dahulu kala orang nonton film seperti nonton wayang kulit. Ada benda lalu dikasih cahaya, penonton duduk dibalik layar, film bayang-bayang pertama kali dipentaskan sekitar tahun 1600 SM karena suasana tidak ada bintang opera sehingga pemainnya cuma 2 orang saja dan dialog saja, saya tidak tahu kapan wayang kulit lahir dan pertama kali di pentaskan, informasi bahwa wayang kuit diperkirakan sekitar abad ke 9 sejak raja Airlangga memerintaah kerajaan Singosari di Jawa timur, sedangkan kata Wayang sendiri artinya bayang atau bayangan, tetapi bayang-bayang ini memberikan inspirasi gambar hidup atau kita kenal sebagai film saat kini, dulu film pertama hitam putih 8mm dan bisu, semasa aku kecil film bisu ini asyik di tonton judulnya aku masih ingat Abbot and Costelo, itupun nontonnya berdesak desakan di lokasi misbar atau gerimis bubar.
Kalau kita perhatikan ternyata bayangan atau bayang-bayang atau sebut saja Wayang memiliki filosofi hidup yang sangat tinggi. Seorang ahli bahasa pernah mengatakan bahwa bayang itu diambil dari bahasa jawa kuno pengaruh Sansekerta berarti “Setia”. Oleh karena itu, saya memberi catatan bahwa
sesuatu yang paling setia mengikuti kita ke mana saja kita pergi adalah bayangan kita. Itu pun dengan catatan selama ada cahaya.
Mulai dari sana lalu dicatat tentang filosofi hidup dengan dasar kesetiaan. Apa saja jika kita setia, baik yang kecil maupun yang besar, tentu memberikan kisah tersendiri. Demikian Dia mengajarkan kepada kita agar mulai setia pada hal yang kecil, supaya kita bisa diberikan kepercayaan yang lebih besar. Bagaimana kalau hal yang kecil saja sudah tidak setia mau masuk untuk hal yang besar?
Seperti kita diatur libur dimulai tanggal 3 ternyata kita sudah tidak masuk tanggal 2. Atau harus masuk tanggal 12 kita masuk tanggal 13. Setia punya makna tanggung jawab mulai dari paling kecil sampai paling besar. Kalau kita perhatikan orang-orang besar pasti mereka berjiwa besar. Mengapa mereka bisa jadi orang besar karena mereka bertanggung jawab dan setia! Semoga Tuhan menjadikan malaikat pelindung sebagai bayanganku. Tuhan memberkati. Salam dan doa.